Nuansa Post. Info, Bima-
Konferensi Kabupaten Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Bima Massa Bakti XXIII Tahun 2025-2030 dengan tema "Transformasi PGRI Menuju Indonesia Emas dan Bermartabat" berlangsung di aula PGRI Kecamatan Woha, Sabtu, 19/04/25.
Hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati (Wabup) Bima, dr. H. Irfan Zubaidy, Kepala Dinas (Kadis) Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Raga (Dikbudpora) dan semua unsur PGRI Kabupaten Bima serta Pengurus Cabang (PC) Kecamatan Keterwakilan pada setiap Kecamatan yang ada di Kabupaten Bima.
Dalam sambutan Ketua Panitia, Ramli, S.Pd.M.Pd dalam kesempatan yang sama mengatakan bahwa konferensi PGRI Kabupaten Bima yang ke XXIII tahun 2025-2030 dengan mengangkat tema "Transformasi PGRI Menuju Indonesia Emas dan Bermartabat", ujarnya singkat.
Bupati Bima yang di wakili oleh Wakil Bupati (Wabup) Bima, dr. H. Irfan Zubaidy dalam sambutannya mengatakan bahwa guru adalah "pahlawan tanpa tanda jasa". Saya adalah guru dan dokter menggeluti 30 tahun di bidang saya, ujarnya.
Lanjutnya, salah satu karakter dokter itu adalah sukanya menanyakan rahasia. Rahasia itu adalah mencari ahli dalam di tempatkan pada posisinya sesuai dengan keahlianya, tegasnya.
Masih dia, 4 (empat) pilar pendidikan...
"Apapun masalah kita maka kita akan mencari solusinya bukan malah saling memprovokasi keadaan,".
Masih dia, salah tujuan PGRI meningkatkan profesionalisme harkat dan martabat guru.
"Tidak majunya birokrasi karena birokrasi kita tidak profesional dalam menempatkan tidak sesuai dengan keahlianya,".
Lebih lanjut dia, mengharpkan nilai cinta harus di tumbuh kembangkan dalam setiap guru untuk memajukan dunia pendidikan.
Selama 20 tahun lalu kepemimpinan banyak ide yang cemerlang oleh mereka sumbangkan untuk daerah Kabupaten Bima.
Wabup Bima pada kesempatan terakhir secara resmi membuka konferensi PGRI Kabupaten Bima yang ke XXIII massa bakti 2025-2030.
Pantauan media ini bahwa akhir acara tersebut Wabup Bima berkesempatan untuk foto bersama dengan peserta guru yang hadir dan mendatangi guru. (Syam).
COMMENTS